Tiga penyanyi <i>Kya Karie Karimol</i> yang berhasil memberikan sentuhan indah pada lagu tersebut/Net
Tiga penyanyi Kya Karie Karimol yang berhasil memberikan sentuhan indah pada lagu tersebut/Net
KOMENTAR

SEORANG ayah selalu menjadi sosok yang paling sedih ketika harus mengantarkan putrinya ke pelaminan, bersanding dengan orang lain dan tidak lagi bisa bersenda gurau setiap saat. Ia melepas anak perempuannya untuk mengemban tugas mulia.

Perjalanan seorang ayah melepas Sang Putri ke pelaminan, tergambar jelas dalam syahdunya sebuah lagi berjudul Kya Karie Karimol, sebuah lagu berbahasa Kashmir yang dirilis oleh Coke Studio India. Baru saja dirilis, Kya Karie Karimol sudah berhasil menggemparkan dunia maya dan disaksikan lebih dari lima juta penonton.

Tiga penyanyi terkenal asal Kashmil, yaitu Alif, Aashima Mahajan, dan Noor Mohammad, yang sukses memikat hati pendengar di seluruh dunia.

Bukan hanya suara penyanyi yang begitu menggetarkan hati, lagu ini pun dikemas dengan lirik yang sangat menyentuh dan sungguh melankolis. Menggambarkan perjalanan emosional seorang pengantin dan ayahnya, saat mereka mempersiapkan pesta pernikahan.

Mengutip laman RMOL.id, penulis lirik adalah sang penyanyi utama, Alif. Ia dikenal sebagai penyair, penyanyi, dan penulis lagu yang pernah memenangkan ajang bergengsi IRAA Award untuk singelnya Like a Sufi.

“Lagi ini dengan indah merangkum cinta, perlindungan, dan kasih sayang yang mendalam, yang menyelimuti hubungan ayah-anak, menunjukkan kekuatannya yang tak tergoyahkan seiring perkembangannya dari waktu ke waktu,” begitu penjelasannya.

Kecintaan seorang ayah kepada putrinya itu memang sangat terasa ketika playback dan aktris cantik Aashima Mahajan, menambahkan sentuhan perasaan pada komposisinya.

Dibantu pula oleh Noor Mohammad, seorang pemain musik dan penulis lagu Sufi tradisional yang berasal dari Handwara di Kashmir Utara, memperkaya keindahan lagu.

Produser kreatif Ankur Tewari, mengungkapkan kegembiraannya atas kesuksesan lagu yang mereka kerjakan bersama. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada penyanyi-penyanyi tersebut, karena telah membuatnya menjadi sangat berarti.

“Kami sangat senang menyaksikan respon yang luar biasa untuk ‘Kya Karie Karimol’. Lagu ini benar-benar menangkap inti dari ikatan ayah dan anak,” kata Tewari.

Sahabat Farah yang penasaran ingin mendengar lagu tersebut, bisa melalui tautan https://www.youtube.com/watch?v=ZwR-SyuhN61. Selamat menikmati!




Jessica Chandra Raih Peringkat ke-3 JKT48 Senbatsu Sousenkyo 2024

Sebelumnya

Rosé Rilis Lagu Terbaru Drinks or Coffee, Bicara Makna Mendalam dari Momen Sederhana

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Entertainment